Laman

Selasa, 05 Oktober 2010

Selamat Hari TNI Ke-65


AMANAT PANGLIMA TNI
PADA UPACARA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KE-65 TENTARA NASIONAL INDONESIAJAKARTA, 5 OKTOBER 2010


ASSALAMUALAIKUM WR. WB.

SELAMAT PAGI DAN SALAM SEJAHTERA UNTUK KITA SEMUA,

PARA PERWIRA, BINTARA DAN TAMTAMA, SERTA PEGAWAI NEGERI SIPIL TNI, YANG SAYA CINTAI DAN SAYA BANGGAKAN,

SEGENAP PESERTA UPACARA DAN HADIRIN SEKALIAN YANG SAYA HORMATI,

MENGAWALI AMANAT INI, MARILAH KITA SENANTIASA MEMANJATKAN PUJI DAN SYUKUR KE HADIRAT TUHAN YANG MAHA ESA, ATAS SEGALA RIDHO DAN KARUNIA-NYA, SEHINGGA PADA HARI INI KITA DAPAT MELAKSANAKAN UPACARA MEMPERINGATI HARI ULANG TAHUN KE-65, TENTARA NASIONAL INDONESIA, DALAM KEADAN SEHAT WALAFIAT.

KEPADA SELURUH PRAJURIT DAN PNS TNI BESERTA KELUARGA ~ DI MANAPUN SAAT INI KALIAN BERTUGAS DAN BERADA ~ SAYA UCAPKAN SELAMAT DAN BERBAHAGIA, DIRGAHAYU TENTARA NASIONAL INDONESIA, YANG KITA CINTAI DAN BANGGAKAN BERSAMA INI.

PARA PRAJURIT, PNS TNI DAN SEGENAP PESERTA UPACARA YANG BERBAHAGIA,

SEJARAH TELAH MENCATAT BAHWA TNI LAHIR DARI RAHIM PERJUANGAN BANGSA INDONESIA, KEMUDIAN TUMBUH DAN BERKEMBANG MELANJUTKAN PENGABDIAN PADA IBU PERTIWI, SELALU BERSAMA-SAMA DAN MANUNGGAL DENGAN RAKYAT.   

KELAHIRAN TNI YANG KITA PERINGATI DENGAN UPACARA MILITER PADA HARI INI, TIDAK DAPAT DIPISAHKAN DARI SEJARAH TERSEBUT.  SEJAK ERA PERJUANGAN SEBELUM PROKLAMASI KEMERDEKAAN, SAAT RAKYAT MASIH BERJUANG UNTUK MEMPEROLEH KEMERDEKAAN, DISAAT ITULAH CIKAL BAKAL TNI MULAI TUMBUH DALAM BENTUK LASKAR-LASKAR PERJUANGAN YANG KEMUDIAN MENYATU DAN BERUBAH MENJADI TENTARA KEAMANAN RAKYAT, KEMUDIAN DALAM PERJALANANNYA MELEBUR MENJADI TENTARA RAKYAT INDONESIA, DAN AKHIRNYA MENJADI TNI SEPERTI SAAT INI.   DARI PERJALANAN SEJARAH INILAH MAKA TNI DIKENAL SEBAGAI TENTARA YANG BERASAL DARI RAKYAT, BERJUANG BERSAMA RAKYAT DAN SENANTIASA MEMBELA KEPENTINGAN RAKYAT.

PERJALANAN TNI HINGGA SAAT INI, BUKAN TANPA PENGORBANAN.  OLEH SEBAB ITU, SEBAGAI GENERASI PENERUS TNI, KITA SAMPAIKAN RASA HORMAT DAN PENGHARGAAN YANG SETINGGI-TINGGINYA KEPADA SELURUH PRAJURIT DAN PARA RAKYAT PEJUANG, YANG TELAH MENDEDIKASIKAN DIRI DAN HIDUPNYA KEPADA TNI, BANGSA DAN NEGARA INDONESIA, DENGAN SENANTIASA MENINGKATKAN KUALITAS DIRI, GUNA MEMPERBESAR KUALITAS PENGABDIAN TNI DALAM PEMBANGUNAN NASIONAL.

SEGENAP PESERTA UPACARA YANG SAYA HORMATI,

PERINGATAN HARI KE-65 TNI TAHUN 2010 INI, KITA MENGUSUNG TEMA TNI SEBAGAI BHAYANGKARI NEGARA BERSAMA SELURUH KOMPONEN BANGSA, SIAP MENEGAKKAN KEDAULATAN DAN MEMPERTAHANKAN KEUTUHAN WILAYAH NKRI.

TEMA TERSEBUT ADALAH SEMANGAT TNI DALAM MELAKSANAKAN TIGA ASPEK FUNDAMENTAL TUGAS POKOK TNI BERSAMA KOMPONEN BANGSA LAINNYA, YAITU PERTAMA, MENEGAKKAN KEDAULATAN NEGARA, KEDUA, MEMPERTAHANKAN KEUTUHAN WILAYAH NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA, DAN KETIGA, MELINDUNGI SEGENAP BANGSA DAN SELURUH TUMPAH DARAH INDONESIA DARI ANCAMAN DAN GANGGUAN TERHADAP KEUTUHAN BANGSA DAN NEGARA.

MENCERMATI KECENDERUNGAN PERKEMBANGAN LINGKUNGAN STRATEGIS GLOBAL, REGIONAL, DAN NASIONAL SAAT INI, KITA AKAN DIHADAPKAN KEPADA DELAPAN KELOMPOK ANCAMAN KEAMANAN BERSIFAT AKTUAL, YAITU KEAMANAN SELAT MALAKA, TERORISME, SEPARATISME, PELANGGARAN WILAYAH PERBATASAN DAN PULAU-PULAU KECIL TERLUAR, BENCANA ALAM, KEGIATAN-KEGIATAN ILEGAL, KONFLIK HORIZONTAL DAN KELANGKAAN ENERGI. 

DI SAMPING ITU, KITAPUN AKAN BERHADAPAN DENGAN ANCAMAN KEAMANAN YANG BERSIFAT POTENSIAL, YAITU PEMANASAN GLOBAL, BERBAGAI RAGAM PELANGGARAN DI ALKI, PENCEMARAN LINGKUNGAN, PANDEMIK, KRISIS FINANSIAL, CYBER CRIME, DAN AGRESI MILITER ASING.   

DALAM KONTEKS KECENDERUNGAN PERKEMBANGAN LINGKUNGAN STRATEGIS ITULAH, TNI SENANTIASA MEMBANGUN MEKANISME KERJA DAN HUBUNGAN ANTAR KELEMBAGAAN DALAM RANGKA MENEGAKKAN KEDAULATAN DAN MEMPERTAHANKAN KEUTUHAN WILAYAH NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA, DENGAN  SENANTIASA MENINGKATKAN KUALITAS DIRI, KEMAMPUAN DAN KEKUATAN DALAM RANGKA MEMPERBESAR KUANTITAS PENGABDIANNYA KEPADA BANGSA DAN NEGARA.  

DALAM KAITAN TERSEBUT, TNI AKAN TERUS MELANJUTKAN REFORMASI DIRI, YANG SELAMA INI TELAH BERLANGSUNG DAN DINILAI CUKUP BAIK SELARAS DENGAN INDONESIA YANG DEMOKRATIS, SEHINGGA TERWUJUD POSTUR TNI YANG SOLID, PROFESIONAL, MODERN, BERWAWASAN KEBANGSAAN, DICINTAI DAN MENCINTAI RAKYAT.

BAGI TNI, SUMBANGSIH DALAM MEWUJUDKAN DEMOKRASI DILAKSANAKAN MELALUI KEIKUTSERTAAN MENGISI PEMBANGUNAN NASIONAL DENGAN MENGEDEPANKAN CARA PANDANG BAHWA, PERTAMA, APAPUN YANG DILAKUKAN TNI SENANTIASA DALAM RANGKA PEMBERDAYAAN INSTITUSI FUNGSIONAL, KEDUA, TNI MERUPAKAN BAGIAN DARI SISTEM NASIONAL, KETIGA, APAPUN YANG DILAKUKAN TNI SENANTIASA DILAKUKAN BERSAMA KOMPONEN BANGSA LAINNYA DAN TNI TIDAK BERPRETENSI UNTUK DAPAT MENYELESAIKAN SEMUA PERMASALAHAN BANGSA, KEEMPAT, SEGENAP PERAN DAN TUGAS TNI DALAM KEHIDUPAN BERBANGSA DAN BERNEGARA DILAKUKAN ATAS KESEPAKATAN BANGSA DENGAN PENGATURAN SECARA KONSTITUSIONAL.

PARA PERWIRA, BINTARA DAN TAMTAMA, SERTA SEGENAP PNS TNI YANG SAYA BANGGAKAN,

KITA PATUT BERSYUKUR, DITENGAH KETERBATASAN KEUANGAN NEGARA, PEMERINTAH TELAH DAPAT MENAMBAH SEBAGIAN DARI KEBUTUHAN ANGGARAN MINIMAL (MINIMUM ESSENTIAL BUDGET), GUNA MEWUJUDKAN PEMBANGUNAN KEKUATAN MINIMAL (MINIMUM ESENTIAL FORCE-MEF).

DISISI LAIN, PEMERINTAHPUN TELAH BEKERJA KERAS MENYIAPKAN ANGGARAN BAGI PENINGKATAN KESEJAHTERAAN PRAJURIT.  MEMANG SESUATU YANG TIDAK MUNGKIN, TNI DAPAT TUMBUH SOLID DAN PROFESIONAL, TANPA DIBARENGI DENGAN PENINGKATAN KESEJAHTERAAN.

TNI AMAT MENYADARI, BAHWA PENGAMANAN KEDAULATAN NEGARA DAN INTEGRITAS WILAYAH SANGAT TERGANTUNG PADA KEMAMPUAN NEGARA, KARENA LUASNYA WILAYAH KEDAULATAN DAN BESARNYA BIAYA SERTA SARANA DAN PRASARANA YANG DIPERLUKAN.

MENYADARI ITU SEMUA, TNI AKAN TERUS MELANJUTKAN KEBIJAKAN OPTIMALISASI PERAN TNI DALAM RANGKA MEMBANTU PERCEPATAN PROSES PEMBANGUNAN NASIONAL SERTA KEHIDUPAN BERBANGSA DAN BERNEGARA, UNTUK MENCAPAI EMPAT TUJUAN POKOK : PERTAMA, MEMBANTU MENINGKATKAN PERSATUAN DAN KESATUAN BANGSA, YANG TERCERMIN DALAM KESADARAN BELA NEGARA; KEDUA, MEMBANTU MENINGKATKAN KECERDASAN DAN KESEJAHTERAAN RAKYAT; KETIGA, MEMBANTU PENEGAKAN DISIPLIN, TATA-TERTIB DAN HUKUM; SERTA KEEMPAT, MEMBANTU MENINGKATKAN CITRA BANGSA INDONESIA DI MATA DUNIA MELALUI PELIBATAN TNI DALAM OPERASI PERDAMAIAN DUNIA DI BAWAH NAUNGAN PBB.

DALAM KAITAN TERSEBUT, TNI HARUS SENANTIASA MEMPERBARUI SISTEM DAN METODA, SERTA BERLANDASKAN AMANAT UU NOMOR 34 TAHUN 2004 TENTANG TNI DALAM MELANJUTKAN PEMBERDAYAAN WILAYAH SECARA PROFESIONAL, GUNA MEWUJUDKAN SISTEM PERTAHANAN DAN KEAMANAN RAKYAT SEMESTA (SISHANKAMRATA) SESUAI PASAL 30 UUD 1945.

SEGENAP PRAJURIT, PNS DAN PESERTA UPACARA SEKALIAN, YANG SAYA CINTAI,

PADA KESEMPATAN PERTAMA AMANAT SAYA SELAKU PANGLIMA TNI DI HUT TNI KE-65 INI, SAYA INGIN MENYAMPAIKAN PERINTAH HARIAN SEBAGAI PEDOMAN DALAM PELAKSANAAN TUGAS :

PERTAMA, TINGKATKAN NILAI-NILAI KEIMANAN DAN KETAKWAAN KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA SEBAGAI PEDOMAN DALAM KEHIDUPAN, SERTA  PENGABDIAN KEPADA BANGSA DAN NEGARA.

KEDUA, PEGANG TEGUH SAPTA MARGA, SUMPAH PRAJURIT DAN 8 WAJIB TNI, KARENA PEDOMAN TERSEBUT MEMILIKI NILAI-NILAI UNIVERSAL JATIDIRI PRAJURIT TNI, DIMANAPUN PARA PRAJURIT BERADA DAN BERTUGAS.

KETIGA, TINGKATKAN KUALITAS DIRI DENGAN SENANTIASA MENIMBA ILMU KEPRAJURITAN DAN ILMU PENGETAHUAN UMUM LAINNYA DALAM MENUNJANG PENINGKATAN PROFESIONALISME KEPRAJURITAN.

KEEMPAT, TINGKATKAN SOLIDITAS DAN SOLIDARITAS KEPRAJURITAN DAN KOMUNIKASI SOSIAL DENGAN KOMPONEN BANGSA LAINNYA SEBAGAI SENDI DALAM MEMPERKOKOH PERSATUAN DAN KESATUAN BANGSA.

KELIMA, TINGKATKAN KESIAPAN SATUAN DENGAN TERUS MENJAGA DAN MEMELIHARA KESEHATAN MENTAL DAN FISIK PRAJURIT, KESINAMBUNGAN LATIHAN DAN KESIAPAN ALUTSISTA, SERTA PERLENGKAPAN SATUAN LAINNYA.

KEENAM, TINGKATKAN KEWASPADAAN DENGAN SENANTIASA MENCERMATI SETIAP PERKEMBANGAN LINGKUNGAN DAN OPTIMALKAN LAPOR CEPAT DALAM RANGKA DETEKSI DINI DAN CEGAH DINI TERHADAP EKSES NEGATIF PERKEMBANGAN LINGKUNGAN.

KETUJUH, TEGAKKAN RANTAI KOMANDO DAN MANTAPKAN KESATUAN KOMANDO DI SETIAP STRATA KEPEMIMPINAN SATUAN TNI, SEHINGGA TERWUJUD LOYALITAS TEGAK LURUS YANG JELAS DAN TEGAS DENGAN MENERAPKAN AZAS-AZAS KEPEMIMPINAN TNI.

PARA PERWIRA, BINTARA DAN TAMTAMA, SERTA SEGENAP PNS TNI YANG SAYA BANGGAKAN,

AKHIRNYA, MARILAH KITA BERDOA KE HADIRAT TUHAN YANG MAHA ESA, SEMOGA SENANTIASA MELIMPAHKAN BIMBINGAN, PETUNJUK DAN KEKUATAN KEPADA TNI, SERTA KITA SEMUA DALAM MENGABDI KEPADA BANGSA DAN NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA.

SEKIAN DAN TERIMAKASIH

SELAMAT BERTUGAS.



DIRGAHAYU TENTARA NASIONAL INDONESIA

PANGLIMA TNI



AGUS SUHARTONO, S.E.

LAKSAMANA TNI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar